Ciptakan Situasi Kondusif, Polsek Gunungsari Gencarkan Patroli Malam

    Ciptakan Situasi Kondusif, Polsek Gunungsari Gencarkan Patroli Malam

    Mataram, NTB – Polsek Gunungsari, Polresta Mataram, terus meningkatkan upaya menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) di wilayah hukumnya. Salah satu langkah konkret yang dilakukan adalah Patroli Kegiatan Rutin Yang Ditingkatkan (KRYD) di sejumlah lokasi rawan, Sabtu malam (08/02/2025).

    Kapolsek Gunungsari, AKP Supianto, melalui Kasi Humas Polresta Mataram, Iptu I Gusti Bagus Baktiasa, menegaskan bahwa patroli ini bertujuan untuk memberikan rasa aman dan nyaman bagi masyarakat serta mencegah potensi gangguan Kamtibmas.

    Dalam patroli tersebut, petugas menyambangi kelompok warga yang masih berkumpul hingga larut malam, memberikan imbauan agar segera kembali ke rumah guna mencegah potensi gangguan keamanan. Selain itu, masyarakat juga diingatkan untuk waspada terhadap kasus 3C (Curat, Curas, dan Curanmor), penyalahgunaan narkoba, serta aktivitas lain yang dapat mengganggu stabilitas keamanan.

    "Kami mengajak masyarakat untuk bersama-sama menjaga Kamtibmas di lingkungan masing-masing serta tetap waspada terhadap berbagai tindak kejahatan. Dengan peran aktif semua pihak, keamanan dan ketertiban dapat terus terjaga, " ujar Kasi Humas.

    Polsek Gunungsari berkomitmen untuk terus meningkatkan patroli dan memberikan perlindungan maksimal bagi warga, sehingga suasana aman dan kondusif tetap terjaga di wilayah tersebut. (Adb)

    ntb
    Syafruddin Adi

    Syafruddin Adi

    Artikel Sebelumnya

    Dorong Ketahanan Pangan, Bhabinkamtibmas...

    Artikel Berikutnya

    Sari, 'Dokter Monyet' yang Rela Pertaruhkan...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    PERS.CO.ID: Jaringan Media Jurnalis Independen
    Hendri Kampai: Jangan Mengaku Jurnalis Jika Tata Bahasa Anda Masih Berantakan
    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Tradisi “Biso Tian Pade” Ketua FKP3A NTB Dorong Masyarakat Pertahankan Tradisi Petani Sumbawa
    Abdul Robby Syahril Optimistis Lewat Tangan Anak Muda, NTB Sukses Menuju Swasembada Pangan

    Ikuti Kami